Jumat, 19 Oktober 2012

Toples v.s. Topless

Sulitnya diriku dalam berbicara bahasa indonesia yang baik dan benar saat ini. Baru saja baca iklan dari teman yang jualan makanan online. Dia menyantumkan iklan yang kurang lebih seperti ini "3 toples hanya 10.000 saja". Langsung saja terpikir dia jualan baju topless. Loh kok, jadi ga nyambung. Pengucapannya mirip, penulisannya mirip sekali. Tapi, keduanya dari bahasa yang berbeda, dan memiliki arti yang berbeda pula. Ada satu istilah kebahasaan yang bisa menggambarkan kondisi ini, ...

Rabu, 10 Oktober 2012

Tempat tissue gulung mudah murah meriah


Otak-atik selama kurang lebih 1 atau 2 jam, jadi juga tempat tissue gulung ini, bermodalkan "almost nothing" alias memanfaatkan benang2 sisa yang ada. Kerangka dalamnya adalah tabung plastik bekas sesuatu (lupa apa itu). Dibuat dengan pola crochet sederhana, dimulai dengan membuat tutupnya dengan menggunakan pola untuk segi enam, ditambah pola shell untuk pinggirannya. Pita dibuat dengan knit. Manis sekali hasilnya, cocok untuk ditaro di ruang makan. :D

Rabu, 26 September 2012

Dan Oom itu menyapaku - Morgen!!

Sudah dua hari ini kurasakan badanku tidak enak. Tinggal di negeri kincir seorang diri membuat hatiku tak tentu kalau sedang tidak sehat. Malam tidak bisa tidur, makan pun tak enak. Tapi kerjaan harus tetap lancar jaya.

Hari ini hari kedua aku memutuskan untuk tidak naik sepeda untuk pergi ke kampus. Selain karena cuaca sudah mulai dingin dan terkadang banyak angin kencang di musim gugur ini, ya, karena tidak enak badan itu. Sudah dua hari ini aku pergi dengan menggunakan bis.

Pukul 9 pagi aku keluar dari rumah. Untuk menuju halte bis, aku harus berjalan kurang lebih 200 meter melewati beberapa galian jalan. Seperti layaknya di Indonesia, disini pun ada yang namanya pemeriksaan rutin pipa-pipa yang ada di bawah jalan. Apalagi jika sudah hampir waktunya menyapa musim dingin. Kalau sampai ada masalah dengan pipa-pipa gas itu, orang-orang bisa membeku di dalam rumah.

Dalam keadaan hati tidak enak, dan ingin mengomel karena sedang tidak enak badan, aku berjalan menuju halte bis. Di tempat galian-galian jalan itu berada, banyak mobil-mobil besar untuk alat-alat penggali parkir disana. Saat kuberjalan dengan loyo disamping sebuah truk besar, kudengan suara ceria, "Morgen!". Terhentak kaget, kudongakkan kepalaku ke arah suara itu. Disana duduk seorang oom dengan temannya. Mereka sedang menikmati sarapan paginya. Kuyakin itu roti dan kopi panas. Aku tersenyum dan menyahut, "Goede Morgen!".

-- Tamat --

Catatan:
"Morgen" dan "Goede Morgen" adalah kata sapaan "Selamat Pagi" dalam bahasa Belanda. 

Rabu, 22 Agustus 2012

Foto dan Cerita - 4


Setahun yang lalu pada musim semi, saya menyempatkan diri mengikuti ekskursi dari "international office" -nya kampus bersama teman-teman. Sungguh menyenangkan berjalan-jalan di taman bunga tulip Keukenhof, sambil berfoto-foto bersama mereka. Sekarang hampir semua sudah lulus dan kembali ke tanah air untuk melanjutkan karirnya disana. Eike jadi sepi disini, sulit mencari teman bermain. Semoga suatu saat nanti kami akan dipertemukan kembali. Amien :D

I love you ka Oca, ka Umi, mbak Evi, ka Nanda..
Rindu juga dengan canda tawa Ubi :D 

Senin, 20 Agustus 2012

Foto dan Cerita - 3


Foto ini saya ambil pada saat saya bersama 3 orang sahabat melakukan perjalanan di negeri skandinavia, tepatnya pada saat kami mengunjungi kota Stockholm. Salah seorang dari mereka menyahut pada saya "cantik sekali, ayo lekas ambil fotonya.", lalu jadilah foto ini. foto dari hujan cahaya dan pantulannya di danau yang jernih ini sungguh cantik sekali.

Selamat hari Raya Idul Fitri 1433 H bagi yang merayakannya :D 

Rabu, 15 Agustus 2012

Foto dan Cerita - 2


Foto ini diambil sewaktu saya didalam bis wisata di Zurich, Swiss. Kota ajaib yang termasuk salah satu kota dengan biaya hidup termahal di dunia, dan kota dimana harga emas bisa berbeda di dua bagian kotanya yang terbagi oleh sebuah sungai. Memang pada saat berwisata sendirian di luar negeri, saya seringkali naik bis wisata. Mungkin karena saya tidak ingin merasa kesepian. Pada saat duduk manis di dalam bis, saya memperhatikan keluar jendela. Eh, ternyata ada sang laba-laba nemplok dengan khusyunya di jendela. Kejadian itu membuat saya berfikir tentang pertanyaan yang selalu muncul dalam diri saya. Ada berapakah kaki laba-laba?? Saya selalu bingung dengan jawabannya, apakah 4 pasang atau 3 pasang. Hahaha...

Selasa, 14 Agustus 2012

Foto dan Cerita - 1


Foto ini diambil hampir sebulan yang lalu ketika saya sedang berlibur pulang ke Indonesia. Setelah merantau untuk sekolah di negeri kincir angin sejak awal tahun lalu, baru kali itu saya pulang ke Indonesia. Karena suami bekerja dan tinggal di Karawang, jadilah saya ikut dia tinggal disana juga. Selama berlibur selama kurang lebih 5 minggu di Indonesia, saya hanya sempat mampir ke Cimahi -tempat bunda saya tinggal- selama dua kali saja. Di kunjungan kedua, saya menyempatkan jalan-jalan dengan adik-adik saya (kami hanya tiga bersaudari). Walau hanya ke supermarket dekat rumah yang bisa ditempuh dengan jalan kaki selama 10-15 menit, tapi kami tetap bersenang-senang disana. Walaupun hanya dari refleksi diri kami di cermin yang kotor, tapi tetep oke juga gayanya. Mudah-mudahan kami segera dipertemukan kembali, Amien. 

Minggu, 03 Juni 2012

Proyek rajutan: Selimut bayi (1)


Ini dia proyek baru rajutanku. Ceritanya ingin buat selimut bayi yang dapat digunakan pada saat tidur siang. mudah2an bisa rampung dengan cantik. ihiyyy :)

[curcol] Blogging dan homesick

Hwah... Pengen banget punya blog yang bagus.
Ternyata nge-blog itu gampang2 susah.

Btw, home-sick sedang melanda. Makin lama makin kronis. lol :D

biar gak garing:
"Money is hard to get but easy to spend."